Uraian Kegiatan Perawat Penyelia dan Angka Kredit (Permenkes No. 4 Tahun 2022)

Uraian Kegiatan Jabatan Fungsional Perawat Penyelia sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia (Permenkes RI) Nomor 4 Tahun 2022 tentang Petunjuk Teknis Jabatan Fungsional Perawat terdiri dari 27 butir kegiatan, meliputi: 

Uraian Kegiatan Perawat Penyelia
Uraian Kegiatan Perawat Penyelia

1. Melakukan pengkajian keperawatan dasar pada kelompok

Definisi: melakukan pengumpulan data inti kelompok mencakup data kesehatan anggota kelompok atau penduduk mencakup data kesakitan, kematian dan riwayat kesehatan, menilai fasilitas pelayanan kesehatan dan sosial mencakup ketersediaan dan aksesibilitasnya, kondisi kesehatan lingkungan, serta pola perilaku sehat kelompok.

Bukti Fisik : Laporan/Logbook pengkajian keperawatan dasar pada kelompok.

Kualitas Hasil Kerja: Pengkajian yang dilakukan sesuai prosedur untuk pengumpulan data inti sekelompok pasien di fasilitas layanan kesehatan.

Angka Kredit : 0, 004 

2. Melakukan pengkajian keperawatan dasar pada masyarakat

Definisi: melakukan pengumpulan data inti kelompok/populasi khusus masyarakat mencakup data kesehatan anggota masyarakat atau penduduk mencakup data kesakitan, kematian dan riwayat kesehatan, menilai fasilitas pelayanan kesehatan dan sosial mencakup ketersediaan dan aksesibilitasnya, kondisi kesehatan lingkungan, serta pola perilaku sehat masyarakat.

Bukti Fisik : Laporan hasil kajian keperawatan dasar pada masyarakat.

Kualitas Hasil Kerja: Dapat terkumpulnya data pengkajian keperawatan dasar pada keluarga di suatu masyarakat.

Angka Kredit : 0, 006

3. Melakukan komunikasi terapeutik dalam pemberian asuhan keperawatan

Definisi: kegiatan komunikasi dengan klien dan keluarga yang memberikan efek terapi dan bertujuan memenuhi kebutuhan klien mulai fase pra interaksi, fase orientasi, fase kerja dan fase terminasi. 

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook kegiatan komunikasi terapeutik.

Kualitas Hasil Kerja : Komunikasi terapeutik dilakukan sesuai SPO sehingga terjalin komunikasi yang baik antara klien dan keluarga dengan perawat sehingga proses asuhan keperawatan berjalan dengan baik.

Angka Kredit : 0,0042

4. Melakukan upaya promotif pada individu dalam pelayanan keperawatan

Definisi: melakukan upaya peningkatan kesehatan individu melalui penyuluhan kesehatan baik pada individu yang berisiko, sehat maupun sakit dalam asuhan keperawatan.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook upaya promotif pada individu dalam pelayanan keperawatan/ satuan pembelajaran.

Kualitas Hasil Kerja: terlaksananya upaya promotif pada individu berisiko, sehat maupun sakit.

Angka Kredit : 0, 004

5. Melakukan upaya promotif pada kelompok dalam pelayanan keperawatan 

Definisi: melakukan upaya peningkatan kesehatan kelompok melalui penyuluhan kesehatan baik pada kelompok yang beresiko, sehat maupun sakit dalam asuhan keperawatan.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook upaya promotif pada kelompok dalam pelayanan keperawatan/ satuan pembelajaran.

Kualitas Hasil Kerja : terlaksananya upaya promotif pada sekelompok pasien beresiko, sehat maupun sakit.

Angka Kredit : 0, 006

6. Melakukan isolasi pasien sesuai kondisinya dalam rangka upaya preventif pada individu

Definisi: melakukan tindakan isolasi bagi pasien yang memiliki potensi menularkan penyakit dan mencederai orang lain untuk mencegah penularan dan potensi bahaya terhadap pasien lain, perawat atau keluarga dan lingkungan dengan pengawasan ketat perawat.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook tindakan isolasi pasien sesuai kondisinya dalam rangka upaya preventif pada individu.

Kualitas Hasil Kerja : penularan potensi penyakit dan cidera dapat di hindari untuk pasien, keluarga, petugas kesehatan dan lingkungan.

Angka Kredit : 0, 006

7. Memberikan tindakan keperawatan pada kondisi gawat darurat/ bencana/kritikal

Definisi: memberikan bantuan hidup dasar pada kondisi gawat darurat dalam mencegah terjadinya perburukkan seperti syok, menghindari terjadinya infeksi, penatalaksanaan strain/sprain dan berperan aktif dalam tanggap darurat bencana.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook tindakan keperawatan dalam kondisi gawat darurat/bencana/kritikal.

Kualitas Hasil Kerja : Bantuan hidup lanjut dilaksanakan sesuai kebutuhan pasien berdasarkan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0213

8. Melakukan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area medikal bedah

Definisi: melakukan tindakan keperawatan yang lebih khusus dan sederhana pada orang dewasa (area medikal bedah), seperti memberikan transfusi darah, perawatan luka water sealed drainase (WSD), pemberian obat suntikan intra vena, menyiapkan alat ICU, ICCU, perekaman EKG.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area medikal bedah.

Kualitas Hasil Kerja : intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area medikal bedah dapat terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0,0094

9. Melakukan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area maternitas

Definisi: melakukan tindakan keperawatan sederhana yang dilakukan pada periode prenatal, intra natal, post natal, dan Kesehatan reproduksi meliputi edukasi kesehatan pada masa kehamilan, persalinan dan fasilitasi pasca persalinan serta pemenuhan kebutuhan dasar manusia sesuai kompetensi dan kewenangannya.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area maternitas.

Kualitas Hasil Kerja : intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area maternitas dapat terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0,0089

10. Melakukan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area komunitas

Definisi: melakukan tindakan keperawatan yang lebih khusus dan sederhana di area komunitas (keluarga dan kelompok dan masyarakat).

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area komunitas.

Kualitas Hasil Kerja : intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area komunitas dapat terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0131

11. Melakukan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area jiwa

Definisi: melakukan tindakan keperawatan yang spesifik dan sederhana pada area jiwa (Terapi Aktifitas Kelompok).

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook intervensi keperawatan spesifik yang sederhana di area jiwa.

Kualitas Hasil Kerja : intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area jiwa dapat terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0050

12. Melakukan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada di area anak

Definisi: melakukan tindakan keperawatan yang lebih khusus dan sederhana pada pasien anak, seperti pemasangan terapi infus parenteral pada anak.

Bukti Fisik : Catatan Keperawatan/Logbook kegiatan intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada di area anak.

Kualitas Hasil Kerja : intervensi keperawatan spesifik yang sederhana pada area anak dapat terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0080

13. Melakukan tindakan terapi komplementer/holistik

Definisi: melakukan tindakan terapi yang dilakukan dalam pemenuhan kebutuhan dasar klien dengan pendekatan secara konvensional/tradisional dalam lingkup kewenangan perawat dan sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan terapi komplementer/holistik.

Kualitas Hasil Kerja : tindakan terapi komplementer/holistik dapat dilakukan sesuai prosedur untuk memenuhi kebutuhan klien sesuai dengan kewenangan dan kompetensi yang dimiliki. 

Angka Kredit : 0,0098

14. Melakukan tindakan keperawatan pada pasien dengan intervensi pembedahan pada tahap pre/intra/post operasi

Definisi: mengidentifikasi, menganalisis kondisi dan melakukan tindakan keperawatan sebelum operasi pada pasien sesuai dengan kebutuhan pasien, saat operasi pada pasien sesuai dengan kondisi dan jenis operasi pasien, serta setelah operasi pada pasien sesuai dengan kebutuhan pasien.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook hasil analisis tindakan keperawatan pada pasien dengan intervensi pembedahan pada tahap pre/ intra/post operasi.

Kualitas Hasil Kerja : tindakan keperawatan pada pasien dengan intervensi pembedahan pada tahap pre/intra/post operasi terlaksana dengan tepat dan benar sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0083

15. Memberikan perawatan pada pasien menjelang ajal sampai meninggal dalam rangka melakukan perawatan paliatif

Definisi: kegiatan melakukan pendampingan/dukungan pada pasien untuk mengatasi masalah psikologis, emosional dan spiritual dengan melakukan konseling pasien dengan paliatif yang menjelang ajal dengan memperhatikan martabat dan harga diri pasien dengan perawatan paliatif.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook memberikan perawatan pada pasien menjelang ajal sampai meninggal dalam rangka melakukan perawatan paliatif.

Kualitas Hasil Kerja : terlaksananya perawatan pada pasien menjelang ajal sampai meninggal dengan melakukan konseling.

Angka Kredit : 0, 0097

16. Memberikan dukungan/fasilitasi kebutuhan spiritual pada kondisi kehilangan, berduka atau menjelang ajal dalam pelayanan keperawatan

Definisi: memfasilitasi, memberikan dukungan, dan mendampingi pasien dan keluarga dalam proses berduka, kehilangan atau menjelang ajal, membantu pasien menjalankan ibadah dan menghadirkan pemuka agama sesuai dengan agama dan keyakinan klien.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook pendampingan pada saat pasien menjelang ajal dan pendampingan keluarga yang berduka.

Kualitas Hasil Kerja : terlaksananya dukungan/fasilitasi kebutuhan spiritual pada kondisi kehilangan, berduka atau menjelang ajal.

Angka Kredit : 0, 0101

17. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan nutrisi

Definisi: melakukan berbagai macam pengukuran dimensi tubuh (BB/TB/PB/BMI, antropometri) dan komposisi tubuh dari berbagai tingkat umur , status gizi dan tingkat energi, memberikan makan dalam bentuk padat melalui oral dan cair/minum melalui selang atau pipa NGT/OGT/Gastrostomy, memberikan nutrisi berupa cairan infus yang dimasukkan ke dalam tubuh melalui pembuluh darah vena perifer maupun sentral dan bimbingan menyusui/konseling ASI dan penatalaksanaan tindakan keperawatan pada pasien dengan mual muntah.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan nutrisi.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan nutrisi pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0062

18. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan eliminasi

Definisi: tindakan keperawatan dalam pemenuhan kebutuhan dalam proses pembuangan sisa metabolisme tubuh baik berupa urine maupun feses, contoh pemasangan kateter urin, menyiapkan pasien untuk dilakukan pungsi kandung kemih dan Buang Air Besar (BAB), melakukan spooling/irigasi/huknah, menyiapkan pasien untuk tindakan kolostomi serta perawatan kolostomi.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan eliminasi.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan eliminasi pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0042

19. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan mobilisasi

Definisi: mengidentifikasi dan melakukan tindakan pemenuhan kebutuhan mobilisasi, contoh pemasangan alat neck collar untuk immobilisasi leher (mempertahankan tulang servikal), mengatur posisi pasien sesuai tindakan pembedahan di kamar operasi, memberikan posisi kepala, leher dan tulang punggung lurus untuk mencegah nyeri pada leher dan punggung, mengurangi refluks asam lambung, memberikan posisi anatomis pada pasien sesuai dengan kondisi kesehatannya, memberikan fiksasi pada pasien sesuai dengan kebutuhan mobilisasinya, miring kiri dan kanan.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan mobilisasi.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan mobilisasi pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0064

20. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan istirahat dan tidur

Definisi: melakukan tindakan pemenuhan kebutuhan istirahat dan tidur yaitu menganjurkan pasien tidur, memfasilitasi lingkungan yang tenang dan nyaman, mengatur pencahayaan, memfasilitasi kebiasaan tidur.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan pemenuhan kebutuhan istirahat dan tidur.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan istirahat dan tidur pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0020

21. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan kebersihan diri

Definisi: melakukan tindakan pemenuhan kebutuhan kebersihan diri dengan membantu pasien yang mempunyai keterbatasan untuk memakaikan baju dan berdandan, mencuci rambut pasien (keramas), menyisir rambut, memandikan pasien, memotong kuku, menggosok gigi, dan membersihkan mulut pasien.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan pemenuhan kebutuhan kebersihan diri.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan kebersihan diri pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0,0077

22. Melakukan tindakan keperawatan pemenuhan kebutuhan rasa nyaman dan pengaturan suhu tubuh

Definisi: melakukan tindakan keperawatan yang berhubungan dengan pemenuhan rasa nyaman dengan melakukan manajemen nyeri non farmakologi (distraksi, terapi musik dan positioning) dan farmakologi (dengan obat-obatan) dan penurunan atau peningkatan suhu tubuh dari nilai normal dengan melakukan: monitoring suhu dan tanda-tanda vital, melakukan kompres dingin/hangat, tepid sponge, melakukan perawatan metode kanguru, perawatan bayi dalam incubator, memasang warning blanket.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook tindakan pemenuhan kebutuhan rasa nyaman dan pengaturan suhu tubuh.

Kualitas Hasil Kerja : kebutuhan rasa nyaman dan pengaturan suhu tubuh pasien terpenuhi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0020

23. Melakukan perawatan luka

Definisi: pengkajian luka dan tindakan keperawatan untuk meningkatkan penyembuhan luka dan/atau mencegah terjadinya komplikasi pada luka kanker dengan risiko perdarahan minimal, luka dehisen tanpa infeksi lokal, luka kaki diabetes grade 3 tanpa infeksi lokal, cedera tekan grade 3 tanpa infeksi lokal, venous ulcer, dan arterial ulcer tanpa infeksi.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook perawatan luka.

Kualitas Hasil Kerja : luka pasien dirawat sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 0126

24. Melakukan pemantauan perkembangan pasien sesuai dengan kondisinya

Definisi: memantau keadaan umum, kesadaran, tanda vital dan/atau mengobservasi perdarahan atau perubahan kondisi yang terjadi pada pasien sesuai dengan masalah/kasus yang dialaminya dengan menggunakan formulir early warning score system, alat bantu monitor atau tanpa alat bantu.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook pemantauan perkembangan pasien sesuai dengan kondisinya.

Kualitas Hasil Kerja : perkembangan kondisi pasien terpantau sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 004

25. Melakukan isolasi pasien imunosupresi pada pasien kasus cedera

Definisi: merawat pasien dengan imunosupresi di ruangan isolasi, mempertahankan stabilitas imunitas pasien.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook isolasi pasien imunosupresi pada pasien kasus cedera.

Kualitas Hasil Kerja : pasien imunosupresi terisolasi sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 002

26. Memberikan perawatan pada pasien terminal

Definisi: tindakan keperawatan pada pasien terminal (menjelang ajal) mencakup fisik (memenuhi kebutuhan dasar individu), psikologis (melakukan konseling/konsultasi dengan PPA lain), sosial dan spiritual (memfasilitasi/mendampingi pasien dalam melakukan ritual ibadah dan kebutuhan akan pemuka agama) sesuai kebutuhan.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook perawatan pada pasien terminal.

Kualitas Hasil Kerja : pasien terminal terpantau sesuai dengan kebutuhan pasien dan prosedur yang berlaku.

Angka Kredit : 0, 006

27. Melakukan dokumentasi asuhan keperawatan

Definisi: melakukan pendokumentasian kegiatan implementasi asuhan keperawatan pasien.

Bukti Fisik : Catatan keperawatan/Logbook dokumentasi asuhan keperawatan.

Kualitas Hasil Kerja : dokumen asuhan keperawatan meliputi pengkajian, diagnosis, rencana, implementasi dan evaluasi keperawatan.

Angka Kredit : 0, 0040

2 Komentar

Kami sangat berterimaksih jika anda meluangkan waktu memberikan komentar sesuai dengan tema pembahasan.

  1. terima ini sangat berguna untuk menambah wawasan bagi perawat .
    mungkin ada Uraian Kegiatan Perawat Ahli karena ini sangat saya butuhkan dalam kelengkapan data kepegawaian. saya perawat S1 Ners Gol.IV A / Pembina. ( Perawat Ahli Madya) jadi semester melengkapi SKP ini

    BalasHapus
  2. Ulasan yang sangat kompleks dan menarik

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Iklan

نموذج الاتصال