Pemahaman tenaga kesehatan akan manfaat Buku KIA sebagai media KIE dan dokumen pencatatan pelayanan KIA adalah penting agar mereka menggunakan Buku KIA sebagai bagian yang tidak terpisahkan dalam memberi pelayanan KIA.
Adapun manfaat Buku KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) adalah sebagai berikut:
Buku KIA berisi informasi kesehatan ibu dan anak yang sangat lengkap termasuk imunisasi, pemenuhan kebutuhan gizi, stimulasi pertumbuhan dan perkembangan, serta upaya promotif dan pereventif termasuk deteksi dini masalah kesehatan ibu dan anak.
Bilamana diperlukan tenaga kesehatan dapat menggunakan media KIE lain sebagai alat bantu untuk lebih memperjelas penyampaian pesan-pesan yang disampaikan pada Buku KIA. Media tersebut dapat berupa poster, leaflet, flitchard, audio visual dan sebagainya.
Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan tentang manfaat buku KIA, semoga bermanfaat. Untuk mendapatkan update informasi dari Mitra Kesmas, silakan berlangganan melalui kolom BERLANGGANAN yang kami sediakan dibawah.
Adapun manfaat Buku KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) adalah sebagai berikut:
Sebagai media KIE
Buku KIA merupakan media KIE yang utama dan pertama yang digunakan untuk meningkatkan pemahaman ibu, suami dan keluarga/pengasuh anak dipanti /lembaga kesejahteraan sosial anak akan perawatan kesehatan ibu hamil sampai anak usia 6 tahun.Buku KIA berisi informasi kesehatan ibu dan anak yang sangat lengkap termasuk imunisasi, pemenuhan kebutuhan gizi, stimulasi pertumbuhan dan perkembangan, serta upaya promotif dan pereventif termasuk deteksi dini masalah kesehatan ibu dan anak.
Bilamana diperlukan tenaga kesehatan dapat menggunakan media KIE lain sebagai alat bantu untuk lebih memperjelas penyampaian pesan-pesan yang disampaikan pada Buku KIA. Media tersebut dapat berupa poster, leaflet, flitchard, audio visual dan sebagainya.
Buku KIA |
Sebagai dokumen pencatatan pelayanan KIA
Buku KIA selain sebagai media KIE juga sebagai alat bukti pencatatan pelayanan kesehatan ibu dan anak secara menyeluruh dan berkesinambungan yang dipegang oleh ibu atau keluarga. Oleh karena itu semua pelayanan kesehatan ibu dan anak termasuk imunisasi, SDIDTK serta catatan penyakit dan masalah perkembangan anak harus tercatat dengan lengkap dan benar. Karena pencatatan pada Buku KIA digunakan sebagai bahan bukti:- memantau kesehatan ibu dan anak termasuk mendeteksi secara dini masalah kesehatan ibu dan anak
- memastikan terpenuhi haknya mendapat pelayanan kesehatan ibu dan anak secara lengkap dan berkesinambungan
- yang digunakan pada sistem jaminan kesehatan pada saat mengajukan klaim pelayanan.
- untuk menerima bantuan bersyarat pada program pemerintah atau swasta.
- Buku KIA juga berfungsi sebagai sarana komunikasi.
Manfaat Buku KIA dikaitkan dengan tugas pokok tenaga kesehatan
Manfaat lain dari Buku KIA dikaitkan dengan tugas pokok dan fungsi tenaga kesehatan pemberi pelayanan KIA (antara lain dokter, bidan, perawat, pengelola gizi, penanggung jawab imunisasi, petugas laboratorium dan lainnya), dapat dikatakan bahwa Buku KIA;- mendukung program pemerintah untuk peningkatan kelangsungan dan kualitas hidup ibu dan anak
- mendorong tenaga kesehatan untuk memberikan pelayanan sesuai dengan standar
- mendorong kesinambungan pelayanan kesehatan ibu dan anak.
Demikianlah informasi yang dapat kami bagikan tentang manfaat buku KIA, semoga bermanfaat. Untuk mendapatkan update informasi dari Mitra Kesmas, silakan berlangganan melalui kolom BERLANGGANAN yang kami sediakan dibawah.