Banyak cara untuk merampingkan diri agar terlihat cantik, namun demikian tidak semua cara tersebut merupakan cara yang sehat. Bahkan ada beberapa cara yang cukup berbahaya bagi kesehatan kita.
Ironisnya, tidak jarang kita jumpai orang yang melakukan metode melangsingkan tubuh namun tidak memperhatikan dampak terhadap kesehatan tubuhnya. Sehingga, bukan tubuh langsing dan cantik yang didapatkan melainkan masalah baru seperti penyakit akibat metode yang salah dan berlebihan.
Melalui tulisan ini kami ingin berbagi kepada para pembaca tentang Tips Sehat, Mudah dan Murah Melangsingkan Tubuh agar Terlihat Cantik. Tulisan ini disadur dari sebuah buku yang kami anggap penting diketahui oleh masyarakat umum karena manfaatnya yang baik untuk menjaga kesehatan.
Berikut cara sehat yang dapat kita lakukan untuk merampingkan tubuh agar terlihat cantik:
Pertama: Makan yang Teratur dan Hindari Makanan yang Banyak Mengandung Gula/Pemanis, Tinggi Lemak, Bahan Pengawet, Junk Food, dan Lainnya yang Sejenis
Selain tak baik untuk kesehatan, pada jenis makanan tertentu dapat menyebabkan penimbunan lemak pada tubuh kita dan memicu nafsu makan kita terus bertambah. Dengan demikian, tubuh kita tidak terlihat ramping lagi dan gagal untuk menurunkan berat badan.
Sebaliknya, untuk memenuhi kebutuhan makanan dan asupan gizi untuk tubuh kita, makanlah makanan sehat yang rendah lemak, dan mengandung vitamin yang cukup untuk tubuh seperti makan nasi merah, memperbanyak makan buah dan sayuran sehingga kebutuhan gizi tetap terpenuhi.
Kedua: Hindari Minum Minuman Beralkohol, Kopi dan Minuman Bersoda.
Jenis-jenis minuman tersebut menambah nafsu makan dan penimbunan lemak pada tubuh. Bahkan kandungan kalori pada minuman bersoda terbukti signifikan menambah berat badan. Beberapa minuman tersebut dapat menyebabkan penyakit berbahaya seperti obesitas, osteoporosis, stroke dan lain-lain.
Sebaliknya, untuk jenis minuman, sebaiknya perbanyak minum air putih. Khusus di pagi hari, pada saat bangun tidur sebelum mengonsumsi apa pun, minumlah air putih hangat yang dicampur dengan perasan separuh jeruk nipis, jika terlalu masam, dapat dicampurkan dengan sedikit madu. Metode ini sangat efektif untuk menurunkan berat badan sehingga tubuh dapat lebih langsing.
Selain itu, Pastikan kebutuhan air minum kita tercukupi dengan minum air putih tidak kurang dari 8 gelas sehari.
Ketiga: Lakukan Pola Hidup yang Baik seperti Berolahraga Teratur, Melakukan Aktivitas Fisik yang Cukup, Hindari Tidur yang Berlebihan dan Hindari Stres.
Pola hidup yang baik seperti yang disebutkan di atas terbukti dapat membantu melangsingkan tubuh dan tetap menjadikan kita lebih sehat. Sebagai contoh, olahraga teratur terbukti mampu membakar lemak yang ada di tubuh kita.
Waktu yang baik untuk melakukan olahraga adalah di pagi hari dan sore hari. Beberapa jenis olahraga yang baik untuk melangsingkan tubuh dan cukup mudah di lakukan adalah lari (joging), lompat, sit up, push up, dan lain-lain. Jika perlu kita dapat melakukan senam secara berkelompok untuk menambah keceriaan dan dapat menghindari stres.
Demikianlah yang dapat kami bagikan kepada Mitra Kesehatan Masyarakat tentang Tips Sehat, Mudah dan Murah Melangsingkan Tubuh agar Terlihat Cantik, semoga dapat bermanfaat untuk kita semua.